Hai kawan,
terimakasih sudah menjumpai blog aku, seperti janjiku di postingan sebelumnya,
ini kita akan mencoba belajar HTML menggunakan aplikasi Adobe Dreamweaver CS6,
hampir sama sih intinya dengan di Notepad tapi dengan menggunakan aplikasi Adobe
Dreamweaver ini kita dapat mendesain Web sedemikian rupa jadi lebih gampang,
ayo kita mulai...
1. Pastikan bahwa kamu sudah menginstall aplikasi Adobe Dreamweaver CS6 di komputer kamu!
2. Buka Dreamweaver yang ada di komputer kamu, setelah muncul pilihan seperti gambar di bawah ini, klik bagian html untuk memulainya
1. Pastikan bahwa kamu sudah menginstall aplikasi Adobe Dreamweaver CS6 di komputer kamu!
2. Buka Dreamweaver yang ada di komputer kamu, setelah muncul pilihan seperti gambar di bawah ini, klik bagian html untuk memulainya
3. Setelah terbuka, klik "split" yang ada di menubar atas. Fungsinya untuk menampilkan bagian kodingnya dan bagian yang akan tampil di halaman website.
4. Setelah itu, buatlah judul/caption untuk halaman web yang akan kamu buat seperti pada contoh gambar di bawah.
5. Jika memang halaman website yang akan kamu buat memiliki sub judul atau semacamnya, untuk menjadikan huruf miring maka kliklah simbol " I " yang ada di menu bar bawah. Atau lakukanlah seperti contoh gambar yang ada dibawah ini.
6. Selanjutnya kamu bisa membuat isi dari halaman web yang akan kamu buat. Untuk membuat paragraf agar dapat menjorok ke dalam, maka tambahkan <blockquote> sebelum memulai <p> atau paragraf. Jangan lupa untuk mengakhirinya tambahan </blockquote> setelah paragraf selesai di buat.
7. Untuk memberikan gambar atau warna pada background halaman web, klik "Page Properties" yang ada di menu bar properties bagian bawah seperti contoh gambar dibawah ini.
8. Selanjutnya kamu akan menemukan pilihan seperti ini, pilihlan menu pada Appearance (HTML) untuk mengubah background dan warna tulisan pada halaman web.
9. Selanjutnya pilihlah background dan warna tulisan sesuai dengan yang kamu inginkan. Setelah itu klik "OK".
10. Nah tampilan halaman web nya akan berubah menjadi seperti gambar di bawah setelah kamu merubahnya tadi.
11. Setelah selesai, kamu bisa menyimpannya. Caranya, klik menu "File" yang ada di menu bar atas, selanjutnya klik "Save As"
12. Simpan dengan menulis "Nama Web.html" jangan lupa untuk menambahkan .html setelah nama file yang kamu simpan.
Nah, itu dia cara bagaimana menggunakan aplikasi Adobe Dreamweaver CS6, tutorial ini bukan hanya untuk CS6 kok. mulai dari CS4 pun sama cara menggunakannya. Kita juga bisa memasukkan apa yang sudah kita pelajari dari postingan sebelumnya dengan menggunakan Notepad, cobalah untuk mengexplore sendiri kawan, dijamin mengasikkan, Terimakasih semoga bermanfaat...!
0 komentar:
Posting Komentar